CILEGON – Sebanyak 98 anak dikhitan massal di kawasan industri Krakatau Steel (KS) Kota Cilegon, Selasa (12/05). Selain dikhitan anak-anak dari keluarga kurang mampu tersebut diberi santunan berupa uang tunai.
Adalah PT. Tenaris SPIJ yang menyelenggarakan bhakti sosial khitanan massal ini, yang merupakan bentuk dari program Corporate Social Responsibility (CSR).
"Sejumlah 98 anak hari ini dikhitan, 30 persen diantaranya adalah anak dari karyawan PT.Tenaris SPIJ. Khitanan massal kali ini merupakan yang terbanyak dibanding tahun-tahun sebelumnya," papar Bela Subakti, staf komunikasi PT. Tenaris SPIJ kepada seputarbanten.com di sela-sela acara.
Manager Hubungan dan Kelembagaan PT. Tenaris SPIJ, Pungky Hermawan menerangkan selain kegiatan rutin menggelar khitanan massal pihaknya juga telah membantu pembangunan gedung sebanyak delapan sekolah dasar (SD) di wilayah Kota Cilegon serta bantuan bea siswa kepada murid SMP dan SLTA berprestasi.
"Meski mereka (murid berprestasi-red) mendapatkan bantuan biaya akan tetapi kami tidak menjadikan anak emas yang jika lulus nanti tetap mengikuti prosedur untuk bekerja di PT.Tenaris SPIJ," ungkap Pungky di lokasi khitanan massal.
Sementara Andrea Previtali selaku Presiden Direktur (Presdir) PT.Tenaris SPIJ dalam sambutan berharap kegiatan tersebut masyarakat bisa terbantu sebagai bentuk berbagi kasih antar sesama.
"Saya berharap dengan sunatan masal ini anak-anak menjadi laki-laki yang kuat," tandasnya.****



REPORTER               : DEDE DARMAWAN

Posting Komentar

 
Top