Jakarta - Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap seorang pria terduga ISIS berinisial R di Petamburan, Jakarta barat. Selain R, petugas juga mengamankan istri dan seorang anaknnya.

Kepala Bagian Penerangan umum Polri, Kombes Rikwanto mengatakan, pihaknya mengamankan sejumlah barang bukti atas nama tersangka seperti SIM A dan C serta KTP DKI Jakarta, STNK motor Honda Vario B 3416 BUD, dan kartu VIP Honda.

Barang bukti lainnya yaitu Garuda Frequent Flyer card Blue, Catatan Rekening dan tercatat (diduga) transfer sejumlah Rp 2.000.000, Kartu ATM Paspor BCA Platinum, NPWP, Kartu ATM Mandiri dan tiga kartu selam dari ADS Indonesia.

"Keterlibatan tersangka diduga memfasilitasi orang - orang WNI yang bergabung dengan ISIS di Suriah," kata Rikwanto dalam keterangannya, Sabtu (11/4/2015).

Penangkapan dilakukan siang tadi di sebuah hotel di Jakarta Barat. R ditangkap Densus 88 tanpa perlawanan. Petugas juga ikut mengamankan anak dan istrinya.

R selama ini disinyalir yang mefasilitasi dan merekrut orang-orang yang pergi ke Suriah. Belum diketahui darimana dana R berasal.
Dikutip dari : detiknews

posted from Bloggeroid

Posting Komentar

 
Top